Skip to content
  • Youtube
  • Facebook
  • Instagram
  • Twittwr
Tribratanewsbangka

Tribratanewsbangka

OBYEKTIF – DIPERCAYA – PARTISIPASI

  • HOME
  • HEADLINE
  • BINKAM
    • SAT BINMAS
    • SAT POLAIR
    • SAT SABHARA
  • RESKRIM
    • SAT NARKOBA
    • SAT RESKRIM
  • SAT LANTAS
  • GIAT BIN & OPS
    • BAG OPS
    • BAG REN
    • BAG SUMDA
  • POLSEK
    • SUNGAILIAT
    • BELINYU
    • MENDO BARAT
    • MERAWANG
    • RIAU SILIP
    • PUDING BESAR
    • PEMALI
    • BAKAM
  • BHABINKAMTIBMAS
  • POLISI KITA
  • Toggle search form
  • Polri Jatuhkan Sanksi PTDH ke AKBP Raden Brotoseno HEADLINE
  • Safari Ramadhan, Bhabinkamtibmas Tanah Bawah Hadir Di Musollah Trans BHABINKAMTIBMAS
  • Kapolsek Pemali Hadiri Buka Puasa Bersama Di PT. AKS HEADLINE
  • Safari Ramadhan, Bhabinkamtibmas Desa Pagarawan Bukber Di Masjid Nurul Hikmah BHABINKAMTIBMAS
  • ANGGOTA POLRES, TNI DAN SATPOL PP DZIKIR DAN DOA BERSAMA DI MUSHOLA AL INDA HEADLINE
  • POLRES BANGKA GELAR YANMAS NIGHT ON THE SPOT DI PASAR MALAM DESA MERAWANG Uncategorized
  • Polda Jatim Tetapkan MSA Sebagai Tersangka Curas di Rumdin Walikota Blitar HEADLINE
  • SAFARI JUM’AT BAROKAH, POLRES BANGKA KEMBALI GELAR BAKTI KESEHATAN GRATIS KEPADA MASYARAKAT HEADLINE

Kapolri Harap Rumah Kebangsaan Jadi Wadah untuk Jaga Persatuan dan Kesatuan Indonesia

Posted on Juni 27, 2022 By Humas Polres Bangka Tak ada komentar pada Kapolri Harap Rumah Kebangsaan Jadi Wadah untuk Jaga Persatuan dan Kesatuan Indonesia

Tribratanewsbangka.com,Jakarta – Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri acara launching ‘Rumah Kebangsaan’ yang digagas oleh pemuda dan mahasiswa dari kelompok Cipayung Plus. Peresmian itu digelar di Jalan Hang Lekir, Jakarta Selatan, Senin (27/6/2022).

“Tentunya hari ini saya sangat mengapresiasi terkait dengan launching yang dilakukan oleh teman-teman pemuda dan mahasiswa tergabung dalam Cipayung Plus yang melakukan kegiatan untuk bersatu di dalam Rumah Kebangsaan,” kata Sigit saat menghadiri acara tersebut.

Sigit berharap, rumah kebangsaan ini dapat dijadikan tempat atau wadah bagi para pemuda dan mahasiswa Indonesia berdiskusi memecahkan masalah terkait isu-isu terkini. Serta, menggagas konsep untuk terus menjaga serta mempertahankan persatuan dan kesatuan Bangsa Indonesia demi mewujudkan visi Indonesia Emas 2045.

“Dan juga hal-hal yang akan dihadapi kedepan utamanya terkait bagaimana kita menjaga persatuan dan kesatuan, mempersiapkan SDM unggul untuk menghadapi persiapan kita menuju Indonesia Emas, menyiapkan kemampuan kewirausahaan, dan menyiapkan kemampuan kepemimpinan,” ujar eks Kabareskrim Polri ini.

Tak hanya itu, Sigit juga menginginkan konsep rumah kebangsaan ini tidak hanya dibentuk di tingkat nasional, melainkan, di seluruh wilayah Indonesia. Dengan begitu, menurut Sigit, semangat untuk menjaga rasa persatuan dan kesatuan dapat digelorakan dan dilakukan oleh seluruh, pemuda, mahasiswa dan masyarakat di seluruh Indonesia.

“Saya kira ini semua harus di glorifikasi digerakkan menjadi satu langkah, satu kekuatan, dari pusat ke daerah untuk bisa bersama-sama berjuang menjaga nilai besar, menjaga persatuan dan kesatuan, menjaga Pancasila, Bhinneka Tunggal Ika, dan menghantarkan bangsa kita untuk wujudkan tujuan nasional menuju Indonesia Emas di tahun 2045. Dalam rangka meningkatkan serta mewujudkan masyarakat adil dan makmur. Tentunya ini menjadi cita-cita kita semua,” ucap Sigit.

Lebih dalam, Sigit mengaku bahwa, konsep, ide dan gagasan rumah kebangsaan ini adalah program yang sangat dibutuhkan oleh Bangsa Indonesia. Alasannya, dikatakan Sigit, saat ini, baik Indonesia maupun negara lainnya tengah menghadapi situasi ketidakpastian global.

Dengan adanya dinamika ketidakpastian global, ditekankan Sigit, seluruh elemen Bangsa Indonesia harus tetap mempertahankan nilai persatuan dan kesatuan serta sinergitas hingga soliditas satu sama lain. Karena itu, diperlukan sebuah strategi luar biasa untuk terus menjadi nilai tersebut.

“Sehingga tentunya dibutuhkan suatu strategi khusus, cara khusus satu hal yang sifatnya extraordinary (luar biasa) dan ini yang kemudian tentu harus kita wujudkan,” jelas eks Kapolda Banten itu.

Dalam hal ini, Sigit menyampaikan bukti konkret dari pentingnya peranan persatuan, kesatuan, sinergitas dan soliditas seluruh elemen Bangsa Indonesia. Salah satu contohnya adalah pengendalian Pandemi Covid-19.

Sigit menyebut, di kala seluruh negara dihadapi situasi serba sulit akibat Pandemi Covid-19, Indonesia dengan seluruh elemen bangsanya, mulai dari Pemerintah, TNI, Polri, kementerian/lembaga, pemuda, mahasiswa dan masyarakat lainnya, bersatu padu berada di lini terdepan untuk melakukan penanganan dan pengendalian Pandemi Covid-19. Hal itu dilakukan semata, demi keselamatan rakyat Indonesia.

“Hampir dua tahun ini kita sama-sama berjuang hadapi Pandemi Covid-19. Saat itu, pemuda, yang tergabung dalam Cipayung Plus, mahasiswa, bersama-sama untuk ikut turun langsung. Tidak hanya sekadar melaksanakan sosialisasi, tapi terjun bahkan ikut melaksanakan kegiatan yang sifatnya mulai dari imbauan, sosialisasi tentang prokes sampai melaksanakan kegiatan vaksinasi, dan memberikan bantuan sosial terhadap masyarakat yang memang betul-betul terdampak karena pandemi,” papar Sigit.

Dengan adanya persatuan dan kesatuan di kondisi tersebut, Sigit menegaskan, saat ini Indonesia telah mampu mengendalikan laju pertumbuhan Covid-19. Hal itu ditandai dengan diselenggarakannya event nasional hingga internasional.

“Ini semua bisa kita lakukan karena persatuan kesatuan kita di dalam menghadapi situasi global. Apa hasilnya, pertumbuhan ekonomi Indonesia saat ini berada di angka lima persen. Apakah lima persen angka istimewa, lima persen menjadi angka istimewa pada saat saya sampaikan bahwa kita berada di atas negara-negara maju yang ada di luar,” ungkap Sigit.

“Rekan-rekan lihat, bagaimana kondisi negara maju, pertumbuhan perekonomiannya, tiga persen, Singapura 3,4, Amerika 3,6, dan Indonesia berada di 5,01 persen. Ini bisa terjadi karena kita semua bersatu pada saat tangani Pandemi Covid-19,” imbuh Sigit.

Kemudian, Sigit juga menyinggung terkait bonus demografi pada tahun 2036 mendatang. Menurutnya, hal itu harus dikelola dengan baik agar dijadikan landasan Indonesia menuju negara yang maju.

Demi mewujudkan hal itu, Sigit menyebut, Pemerintah sedang berjuang untuk bisa lepas dari negara Middle Income Trap. Dengan adanya hal itu, diharapkan Indonesia bisa meraih pendapatan sebesar 15.000 Dollar per kapita.

Dengan adanya tujuan ini, Sigit mengingatkan pemuda untuk terus menjaga dan menguatkan nilai persatuan serta kesatuan. Mengingat, selain Pandemi Covid-19, dewasa ini terjadi konflik antara Negara Rusia dan Ukraina. Dimana, hal itu juga dampaknya dirasakan oleh Indonesia dan negara lainnya.

“Alhamdulillah ditengah situasi terdampak akibat krisis terjadi. Bahkan kita tahu beberapa negara terancam gagal. Indonesia masih dalam posisi sekarang ini. Dan semua ini bisa terjadi karena kuncinya, kita mau bersatu,” tutur Sigit.

Humas Polres Bangka

See author's posts

HEADLINE

Navigasi pos

Previous Post: Polres Bangka Mengadakan Lomba Kicau Burung
Next Post: Akpol 96 Luncurkan Buku ‘Berjuang di Sudut-sudut Tak Terliput’

Related Posts

  • Kakorlantas Soal Imbauan Berkendara Tak Pakai Sandal Jepit : Proteksi Diri Cegah Fatalitas Kecelakaan HEADLINE
  • Masih Dalam Rangka Memperingati Hut Byangkara ke 72 Polres Bangka adakan Pemeriksaan Kesehatan dan Pencanangan KB BAG SUMDA
  • Disematkan Baret Merah Kopassus, Kapolri: Jangan Ragukan Sinergisitas TNI-Polri Jaga NKRI HEADLINE
  • Polres Bangka mengasah Kembali Pengendalian Masa (Dalmas) HEADLINE
  • Lakukan Prosesi Penghormatan, 8 Korban Penembakan KKB Diserahkan ke Keluarga HEADLINE
  • Polisi Rangkul Tokoh Agama dan Masyarakat Cegah Bentrok Susulan di Sorong HEADLINE

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Arsip

  • Februari 2023
  • Januari 2023
  • Desember 2022
  • November 2022
  • Oktober 2022
  • September 2022
  • Agustus 2022
  • Juli 2022
  • Juni 2022
  • Mei 2022
  • April 2022
  • Maret 2022
  • Februari 2022
  • Januari 2022
  • Desember 2021
  • November 2021
  • Oktober 2021
  • September 2021
  • Agustus 2021
  • Juli 2021
  • Juni 2021
  • Mei 2021
  • April 2021
  • Maret 2021
  • Februari 2021
  • Januari 2021
  • Desember 2020
  • November 2020
  • Oktober 2020
  • September 2020
  • Agustus 2020
  • Juli 2020
  • Juni 2020
  • Mei 2020
  • April 2020
  • Maret 2020
  • Februari 2020
  • Januari 2020
  • Desember 2019
  • November 2019
  • Oktober 2019
  • September 2019
  • Agustus 2019
  • Juli 2019
  • Juni 2019
  • Mei 2019
  • Maret 2019
  • Februari 2019
  • Januari 2019
  • Desember 2018
  • November 2018
  • Oktober 2018
  • September 2018
  • Agustus 2018
  • Juli 2018
  • Juni 2018
  • Mei 2018
  • April 2018
  • Maret 2018
  • Februari 2018
  • Januari 2018
  • Desember 2017
  • November 2017
  • Oktober 2017
  • September 2017
  • Agustus 2017
  • Juli 2017
  • Juni 2017
  • Mei 2017
  • April 2017
  • Maret 2017
  • Juli 2012
  • Juli 2011
  • Februari 2011
  • Juli 2010
  • Februari 2009

Kategori

  • Android
  • BAG OPS
  • BAG REN
  • BAG SUMDA
  • BAKAM
  • BELINYU
  • BHABINKAMTIBMAS
  • BINKAM
  • BlackBerry
  • Business
  • Design
  • Formula 1
  • GIAT BIN & OPS
  • HEADLINE
  • Interview
  • iPhone
  • Leagues & Clubs
  • MENDO BARAT
  • MERAWANG
  • PEMALI
  • POLISI KITA
  • Politics
  • POLSEK
  • PUDING BESAR
  • RESKRIM
  • RIAU SILIP
  • SAT BINMAS
  • SAT LANTAS
  • SAT NARKOBA
  • SAT POLAIR
  • SAT RESKRIM
  • SAT SABHARA
  • Sports
  • SUNGAILIAT
  • Team
  • Technology
  • Test Series
  • Transfers
  • Trending
  • Uncategorized
  • Videos
  • World

Meta

  • Masuk
  • Feed entri
  • Feed komentar
  • WordPress.org

Tag

aliquam Bangka Boston Buser elementum Fall Grace interpretaris Maecenas mea nam News Opsnal Poldababel Polisibabel Polisibangka Polisiindonesia Polisipresisi Polres Polresbangka Polsek BAkam Polsek Belinyu Polsek merawang posuere Presisi puding besar reprehendunt Reskrim Satlantas satsabhara Sungailiat tantas Target Tempor Timkelambit Timkelambithunter Ungkapkasus Vivamus

Komentar Terbaru

  • Bujang pada Bhabinkamtibmas Desa Sempan Lakukkan Kegiatan GIS (Gerakan Infaq dan Shodaqoh).
  • Fillio pada Kapolres Bangka Cek Satker, Ingatkan Kebersihan Mako, Ini Pesannya
  • Doni pada Tim Kelambit Hunter Buser Polres Bangka Berhasil Membekuk Pelaku Pengeroyokan
  • Doni pada Sebanyak 71 Personil Polres Bangka Naik Pangkat Setingkat Lebih Tinggi
  • Doni pada Sebanyak 71 Personil Polres Bangka Naik Pangkat Setingkat Lebih Tinggi

Pos-pos Terbaru

  • Polri dan Dewan Pers Sosialiasi Perlindungan Kemerdekaan Pers
  • Sat Lantas Polres Bangka melaksanakan Operasi Keselamatan Menumbing 2023.
  • Polres Bangka laksanakan Apel Kesiapansiagaan Menghadapi Potensi Bencana Hidrometeorologi.
  • Polres Bangka lakukkan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD).
  • Gelar Wayang Kulit, Kapolri: Perkuat Sinergitas TNI-Polri dan Semakin Dekat dengan Masyarakat.

Vaksinasi Merdeka Anak
Tweets by ResBangka
Juni 2022
S S R K J S M
 12345
6789101112
13141516171819
20212223242526
27282930  
« Mei   Jul »
  • Kapolres Bangka ,Ketua Bhayangkari Cabang Bangka dan Personil Polres Bangka serta Bhayangkari Lakukan Olahraga Bersama BAG SUMDA
  • Bagikan masker gratis di Pasar Kite Kec. Sungailiat Kab. Bangka. Uncategorized
  • Patroli Malam, Polsek Puding Besar Himbau Masyarakat Tetap Jaga Kamtibmas HEADLINE
  • Penempelan Stiker Ayo pakai masker oleh Satlantas Polres Bangka Uncategorized
  • Kapolres Bangka Turun Langsung Laksanakan Survey Tingkat Kepuasaan Pelayanan Publik HEADLINE
  • Bhabinkamtibmas Desa Maras Senang Bukber Di Masjid An Nur BAKAM
  • Selimut Hangat dari Ketum Bhayangkari untuk Pengungsi Gempa Cianjur. HEADLINE
  • Sat Lantas Unit Laka Polres Bangka Ungkap Kasus Tabrak Lari Uncategorized

Copyright © 2023 Tribratanewsbangka.

Powered by PressBook News WordPress theme